20220326_224829

Tiba di Mateng, Masyarakat Sambut Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Tengah Usai Retret di Akmil Magelang

IMG_20250307_164657
120-500

DETEKSINFO.COM, MAMUJU TENGAH – Masyarakat Kabupaten Mamuju Tengah provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) bersama Pemerintah Daerah (Pemda) menyambut hangat kepulangan Bupati DR. H. Arsal Aras dan Wakil Bupati DR. H. Askary Anwar.

Keduanya baru saja menyelesaikan retret intensif di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari 2025.

Penyambutan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Mateng ini ditandai dengan pengalungan bunga oleh Ketua DPRD Mamuju Tengah Hj. Nirmalasari Aras, serta Kapolres, AKBP Hengky K. Abadi, Minggu (2/3/2025).

Hadir pula seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Mateng, sejumlah anggota DPRD, camat, kepala desa, serta tim sukses dan simpatisan.

Momen bersejarah ini semakin istimewa dengan digelarnya buka puasa bersama dalam rangka bulan suci Ramadan 1446 H.
Dalam sambutannya, Bupati Arsal Aras mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya karena pelantikannya sebagai kepala daerah menjadi bagian dari sejarah baru Indonesia.

“Untuk pertama kalinya dalam sejarah, seluruh kepala daerah dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara. Alhamdulillah, Mateng menjadi bagian dari momen bersejarah ini,” ujar Arsal.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa retret di Magelang bertujuan menyamakan persepsi kepala daerah dalam menjalankan pemerintahan.

Kegiatan ini penting untuk memahami arah kebijakan nasional, termasuk bagaimana kepala daerah harus berkolaborasi dengan pemerintah pusat dan provinsi dalam menghadapi tantangan global serta efisiensi anggaran,” tambahnya.

Arsal juga menyinggung perkembangan ekonomi dunia, khususnya kehadiran BRICS—organisasi ekonomi yang kini turut melibatkan Indonesia. Menurutnya, kepala daerah harus memahami dinamika global agar mampu menyesuaikan strategi pembangunan daerah.

Menutup sambutannya, Bupati Mateng mengajak seluruh elemen untuk bersinergi dalam membangun daerah.

“Kami mohon doa dan dukungan semua pihak, termasuk Kapolres Mateng, perwira penghubung, serta lembaga vertikal lainnya, agar visi Mateng sebagai daerah agropolitan bisa terwujud demi kesejahteraan Masyarakat,” Ucapnya. (*)

Pewarta Deteksinfo.com : Chaerul
Editor : Nurdiansyah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terkait lainnya