20220326_224829

Panwas Tobadak Ajak Masyarakat Mendaftar dan Menjadi Bagian Pengawas TPS Pemilu 2024

IMG_20240105_220141
120-500

Deteksinfo, Mateng – Panitia Pengawas (Panwas) Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah membuka pendaftaran Pengawas TPS (PTPS) dalam Pemilihan Umum tahun 2024.

Pendaftaran di buka mulai tanggal 2 hingga 6 Januari 2024. Hal itu dijelaskan Ketua Panwas Tobadak, Muhammad Ismail S.Sos saat ditemui laman ini di ruang kerjanya, Jumat (5/1/2024).

Ia katakan, terkhusus masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Tobadak, bisa mendatangi langsung sekretariat Panwascam Tobadak yang terletak di Desa Mahahe untuk melengkapi persyaratan pendaftaran.

Selain itu, juga bisa mendapatkan info serta menghubungi melalui akun media sosial Instagram panwascamtobadak atau Facebook panwascamtobadak.

“Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi masyarakat yang hendak bergabung menjadi Pengawas TPS” jelas Ismail.

Adapun syarat-syaratnya, sebagai berikut:

1. Warga Negara Indonesia;
2. Pada saat pendaftaran berusia paling rendah 21 (dua puluh satu) tahun;
3. Setia kepada Pancasila sebagai dasar negara, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika, dan cita-cita Proklamasi 17 Agustus 1945;
4. Mempunyai integritas, berkepribadian yang kuat, jujur, dan adil;
5. Memiliki kemampuan dan keahlian yang berkaitan dengan Penyelenggaraan Pemilu, ketatanegaraan, kepartaian, dan pengawasan Pemilu;
6. Berpendidikan paling rendah sekolah menengah atas atau sederajat;
7. Berdomisili di kecamatan setempat dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP);
8. Mampu secara jasmani, rohani, dan bebas dari penyalahgunaan narkotika;
9. Mengundurkan diri dari keanggotaan partai politik sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun pada saat mendaftar sebagai calon PTPS;
10. Mengundurkan diri jabatan politik, jabatan di pemerintahan, dan/atau di badan usaha milik negara/badan usaha milik daerah pada saat mendaftar sebagai calon;
Tidak pernah dipidana penjara selama 5 (lima) tahun atau lebih, dibuktikan dengan surat pernyataan;
11. Bersedia bekerja penuh waktu yang dibuktikan dengan surat pernyataan;
12. Bersedia tidak menduduki jabatan politik, jabatan di pemerintahan, dan/atau badan usaha milik negara/badan usaha milik daerah selama masa keanggotaan apabila terpilih;
13. Tidak berada dalam ikatan perkawinan dengan sesama Penyelenggara Pemilu.

Adapun Dokumen yang disampaikan :

1. Surat pendaftaran yang ditujukan kepada Panwaslu Kecamatan;
2. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP el);
3. Pas foto setengah badan terbaru ukuran 4×6 sebanyak 2 (dua) lembar;
4. Fotocopy ijazah pendidikan terakhir yang disahkan/dilegalisir oleh pejabat yang berwenang atau menyerahkan fotocopy ijazah terakhir dengan menunjukkan ijazah asli;
5. Daftar riwayat hidup;
6. Surat Pernyataan bermaterai;
7. Surat keterangan sehat dari rumah sakit pemerintah, termasuk Puskesmas.

Adapun Jadwal Rekrutmen:
• Pendaftaran dan penerimaan Berkas (G1) : 2 – 6 Januari 2024;
• Penelitian Kelengkapan berkas pendaftaran : 2 – 6 Januari 2024;
•Pengumuman Perpanjangan : 7 Januari 2024;
•Penerimaan berkas pendaftaran di masa Perpanjangan (G2) : 7 – 8 Januari 2024;
•Penelitian berkas pendaftaran di masa perpanjangan : 7 – 8 Januari 2024;
•Pengumuman Lulus Administrasi : 10 Januari 2024;
•Tanggapan /masukan masyarakat : 10 – 21 januari 2024;
•Wawancara : 2 – 17 Januari 2024;
•Penetapan dan Pengumuman Calon Terpilih Berdasarkan Hasil Tes Wawancara : 18 – 19 Januari 2024.

Pewarta Deteksinfo.com : Tim Redaksi
Editor : Key

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terkait lainnya