20220326_224829

KPU Mamuju Tengah Gelar Rakor Persiapan Penyusunan DPHP

IMG_20240731_175937
120-500

Deteksinfo, Mateng – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju Tengah selenggarakan Rapat Kerja (Rakor) Persiapan Penyusunan Daftar Pemilih Hasil Pemuktahiran (DPHP) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024.

Dihadiri oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Se-kabupaten Mamuju Tengah, Panitia Pemungutan Suara Tingkat Desa (PPS) Divisi Data Se-kabupaten Mamuju Tengah.

Rakor yang dibuka langsung oleh ketua KPU Kabupaten Mamuju Tengah Alamsyah di dampingi oleh 4 Komisioner KPU yang lain berlangsung di Aula Wisma Tiga Putra Rabu, (31/07/2024).

Dalam sambutannya Ketua KPU Kabupaten Mamuju Tengah Alamsyah mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk mengurangi potensi kesalahan serta mempersiapkan segala sesuatu baik data yang akan di Plenokan maupun hal-hal teknis serta menyatukan frame dalam pelaksana Pleno DPHP serentak pada tanggal 1 Agustus 2024 juga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilihan.

“kegiatan ini dilaksanakan untuk persiapan pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran yang akan dilaksanakan secara berjenjang mulai dari tingkat PPS dan PPK,” jelasnya.

Lebih jauh ia mengatakan bahwa walaupun tahap coklit pemilih sudah selesai dilakukan oleh 363 pantarlih yang tersebar ke seluruh Desa yang ada di Kabupaten Mamuju Tengah namun hasil yang akan di plenokan ini belum final untuk DPT.

“Setelah diadakan pleno Penyusunan Daftar Pemilih Hasil Pemuktahiran (PDPH) ini akan di umumkan dan kita tunggu tanggapan dari masyarakat apabila masih ada masyarakat yang belum terdata ataupun sudah pindah,” jelasnya.

Sementara di tempat sama, Imran Tri Kerwiyadi selaku Divisi Perencanaan dan Data menyampaikan apresiasi kepada para petugas PANTARLIH yang telah bekerja keras dalam melaksanakan tugas dengan baik sampai selesai.

“Kami memberikan apresiasi kepada seluruh petugas pantarlih yang telah bekerja keras, Sebuah harapan besar semoga tugas yang telah dilaksanakan para petugas Pantarlih menjadi tugas mulia untuk negara dan bangsa Indonesia dalam mensukseskan Pemilihan Umum Tahun 2024, khususnya di wilayah Kabupaten Mamuju Tengah.” Ungkapnya

“Tentu tak lupa memanjatkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, semoga diberikan kelancaran dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati mendatang” Tutupnya. (*)

Pewarta Deteksinfo.com : Chaerul Alifianto
Editor : Key

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terkait lainnya